Oleh : Zidny Khairani M, siswi kelas 6 SDIT Luqman Al Hakim.
Dalam beberapa hari ini merek makanan cepat saji ramai dipadati pengunjung. Penyebab nya adalah adanya peluncuranya edisi spesial BTS meal, yang hanya bisa di dapatkan secara drive thru atau delivery . Dan hal itu telah menyebabkan adanya kerumunan dan kemacetan. Padahal saat ini angka covid masih tinggi.
Kerumunan ini menunjukkan antusiasme BTS meal yang tinggi. Penyebab nya tidak lain karena gelombang para remaja yang menyukai / nge-fans pada boy band BTS. Fenomena ini bisa terkategori sebagai fenomena penggemar fanatic. Karena terbukti demi memiliki barang barang icon BTS mereka rela merogoh kocek yang dalam. Mereka rela menghabis kan uang demi barang yang tidak berguna hanya demi sebuah trend.
Dibalik ini semua harus kita sadari bahwa sebenarnya ini adalah teknik pengusaha untuk menjajakan produk mereka. Mereka memanfaatkan rasa fanatisme para remaja kepada artis idola. Dimana sangat bisa mereka fahami ketika para remaja tersebut fanatik, mereka akan rela melakukan apaun demi mengikuti sang idola. Jadi jelas bagi para pengusaha ini adalah pasar yang menggiurkan. Bagi dunia bisnis ini adalah kesempatan untuk meraup keuntungan yang berlipat.
Wahai para pemuda, khusunya pemuda muslim. Tidak seharusnya kita terjebak kepada prilaku yang sia sia. Dengan menghambur-hamburkan uang hanya demi mengikuti trend. Harusnya uang yang orang tua berikan kepada kita bisa kita gunakan untuk hal yang lebih berkah dan lebih bermanfaat. (ZKM)
Tags
Opini
Allahu Akbar..
BalasHapusSalut anak SD pemekirannya udah secemerlang ini
BalasHapus