Oleh: Esnaini Sholikhah,S.Pd
Pemilihan presiden Amerika Serikat yang telah dilaksanakan pada Selasa, 3 November 2020 lalu menjadi momen bersejarah bagi negeri Paman Sam. Pesta demokrasi ini digelar ketika pandemi Covid-19 masih berlangsung ditambah dengan lesunya perekonomian serta pengangguran yang terus bertambah di Amerika Serikat.Kemenangan Joe Biden sebagai Presiden Amerika Serikat terpilih disambut baik dengan ucapan selamat bahkan tawaran kerjasama oleh para pemimpin dunia yang merupakan sekutu AS.
Kemenangan Joe digadang-gadang akan memberikan dampak positif bagi perekonomian dunia,termasuk perekonomian RI, dapat membawa sentimen positif bagi perekonomian Indonesia dengan perubahan kebijakan ekonomi yang akan diambil Amerika Serikat dalam empat tahun ke depan yang berbeda dari pemerintahan saat ini.
Kemenangan Biden, Harapan Baru Umat Islam?
Agaknya inilah akhir dari era Trump yang penuh kebijakan kontroversial. Beralih pada masa kepemimpinan Joe Biden dan Kamala Haris, publik Amerika dan dunia menaruh banyak harapan. Janji-janji Biden dan Haris dalam kampanyenya memang cukup meyakinkan.
Di antaranya adalah janji untuk melenyapkan diskriminasi. Terutama bagi muslim Amerika yang memang mendapat tekanan dalam era pemerintahan Trump. Juga janji akan menghapuskan kebijakan Trump atas Palestina yang lebih berpihak pada Israel. Hingga janji Biden untuk memperlakukan Islam sebagaimana mestinya, seperti keyakinan agama besar lainnya. (jakbarnews.pikiran-rakyat.com, 7/11/20).
Janji-janji yang sungguh manis. Kampanye Biden ini telah menciptakan harapan besar bagi publik dunia, utamanya umat Islam. Banyak pihak yang merasa bahwa kemenangan Biden akan benar-benar menjadi angin segar bagi muslim sedunia. Dan kini harapan itu agaknya kian nyata pasca publikasi kemenangan Biden di Pennsylvania yang menempatkannya di atas ambang 270 suara Electoral College yang dibutuhkan untuk meraih kursi kepresidenan. (antaranews.com, 8/11/20).
Namun, benarkah Pemimpin Amerika yang baru akan benar-benar dapat menjadi tumpuan harapan? Menjadi pemimpin dunia yang berlaku adil, atau bahkan menjadi pelindung umat Islam? Harapan-harapan ini nampaknya masih berpotensi menjadi sekedar angan. Bagaimana tidak, fakta menunjukkan jika sepanjang masa Amerika tak pernah berpihak pada umat Islam. Jika pun terlihat baik di depan, pasti ada maksud tersembunyi demi satu kepentingan.
No free lunch, begitulah istilah yang sering dipakai untuk menggambarkan 'kebaikan' negara yang memang punya maksud tertentu dibaliknya. Terlebih lagi fakta pun menunjukkan jika janji-janji kampanye dalam sistem demokrasi nyaris tanpa aplikasi. Bahkan sering hanya berupa pemanis untuk menarik suara para calon pemilihnya. Namun, komitmen akan janji-janji ini nyaris tak pernah terbukti. Watak kapitalisme sebagai ideologi, akan senantiasa menghancurkan ideologi selainnya.Dan saat ini musuh utama ideologi kapitalisme tinggal Islam, karena Sosialisme/Komunisme sudah tumbang terlebih dahulu sebagai pesaingnya.
Mereka yang berhasil meraih tampuk kekuasaan pun sibuk dengan agenda-agenda pesanan. Sebagai balas budi kepada pihak-pihak yang telah memberi dukungan dan mengantarkan mereka pada kemenangan.
Sehingga politik dalam demokrasi hanyalah tentang meraih kekuasaan demi melaksanakan titah dari yang berkepentingan. Tidak ada lagi kepentingan rakyat yang diprioritaskan. Rakyat hanya menjadi batu loncatan untuk melanggengkan kekuasaan.
Kampanye pun hanya menjadi alat untuk mengumpulkan suara. Menarik simpati publik demi teraihnya dukungan di kubu mereka. Mengumbar janji-janji yang belum tentu dapat dipertanggungjawabkan oleh mereka saat kemenangan benar-benar diperolehnya.
Bisa jadi memang akan ada sedikit perubahan gaya dalam kebijakan-kebijakan Amerika di era Biden nanti. Sedikit melunak pada kaum muslim bisa jadi. Namun, sebagai negara yang berwatak imperialis, Amerika tak pernah memberikan sesuatu dengan gratis. Terlebih pada kalangan yang telah lama menjadi target perlawanan dan dilabeli sebagai teroris.
War on terrorism (WoT) yang dipelopori Amerika tentu tak akan hilang begitu saja. Fakta bahwa mereka adalah negara kafir yang tak akan pernah ridha jika Islam mengalami kebangkitan pun patut menjadi perhatian.
Sebagaimana firman Allah Swt, "Orang-orang Yahudi dan Nasrani tidak akan senang kepada kamu hingga kamu mengikuti agama mereka.. (TQS Al Baqarah: 120).
Maka, umat Islam tidak boleh lengah dan lupa sejarah. Menjadi lemah karena pidato-pidato heroik yang terlihat menggugah. Padahal di belakang semua itu, kita masih tetap menjadi objek bagi para penjajah. Yang tanah airnya dijarah, dikeruk semua kekayaan alamnya yang melimpah.
Umat Islam harus terus waspada. Bergandengan tangan dengan penjajah tentu harus siap berdarah-darah. Dan yang paling penting, umat Islam harus terus fokus pada perjuangan menuju kebangkitan. Mengembalikan kehidupan Islam sebagai ganti era kapitalisme yang memang tengah nyaris tenggelam. Meski Amerika tampaknya tengah memulai babak baru pemerintahan yang penuh harapan, faktanya selama sistem kapitalisme yang digunakan, kebaikan bagi umat Islam sangat sulit diharapkan.
Harapan dunia kini hanyalah pada Islam. Sistem sempurna dan paripurna yang bersumber dari Allah SWT, Sang Pencipta yang maha segalanya. Jauh dari intrik konflik kepentingan manusia. Sebab yang menjadi tujuan tertingginya hanyalah ridha Allah semata. Dan bahagia yang kekal di Jannah-Nya. Wallahu a'lam bish shawab.*