Asyik Main Genre




Oleh : Watik Handayani



Bagaikan langit di pagi hari yang cerah. Bagaikan akar yang menarik bumi dengan kuat dan pohon yang menjulang tinggi ke langit. Iman yang menarik jiwa manusia. Asyik itulah ciri khas yang saya miliki. Karena saya suka ceria dan SKSD mudah bergaul di semua kalangan. Walaupun saya bisa juga sensitif tapi saya lebih suka ceria tidak suka marah itulah yang membuat saya awet muda. Di bulan Juni ini saya tepat tiga puluh dua tahun tapi seperti  sepuluh tahun lebih muda. Saya juga suka berkata jujur membuat orang jadi ilfeel. Saya merasa perlu banyak belajar tentang ilmu baru yang belum diketahui. 

Itulah zaman dimana kelebihan yang suka diunggulkan. Tapi bagi saya sanjungan membuat orang terlena. Jadi butuh kejujuran untuk mengubah kebenaran. Tipe yang suka bilang langsung dari pada dibelakang. Itulah tantangan dakwah keberanian dan kemandirian  saya membuat mempelajari pemahaman islam yang mendalam. 

Suka main genre berkarakter yang lebih humoris ataukah yang melow atau semuanya bisa di coba dengan banyak peristiwa. Supaya bisa menggali kemampuan, Dimanakah karakter saya akan berada. Mencari jati diri dalam tulisan supaya dapat menghipnotis para pembaca. Itu mungkin tidak mudah bagi pemula seperti saya. 

Awal dan akhirnya saya menemukan jati diri seorang muslimah sejati. Dulu suka berfikir hidup itu hanya materi. Saat ini lebih ke ilmu dan tabung akhirat. Bagaimana untuk dekat pada Allah SWT. Dulu jika dihina langsung membalas tapi sekarang lebih pilih diam dan bersabar. Sudah mulai menata hati dan tulisan tapi berkata jujur tetap saya pegang. Karena itulah ciri khas dakwah butuh keberanian walaupun belum ada hasil. Tapi Allah SWT maha mengetahui hamba-Nya. 

Allah berfirman (An-nisa ayat 79) 
"Kebajikan apa pun yang kamu peroleh adalah dari sisi Allah dan keburukan apa pun yang menimpamu, itu dari (kesalahan) dirimu sendiri. Kami mengutusmu (Muhammad) menjadi Rasul kepada (seluruh) manusia. Dan cukuplah Allah yang menjadi saksi".



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak