Reportase Bincang Online Bersama Ummu Nadia




Muslimah Bangil telah melaksanakan Bincang Online Bersama Ummu Nadia bertajuk Meraih Sakinah Bersama Al Qur'an. Kegiatan ini melalui layanan online WhatsApp dan diikuti ratusan peserta area Bangil, Gempol, Rembang hingga Pasuruan. Peserta antusias tampak dari beberapa pertanyaan dan responnya. (Sabtu, 16/5/2020)

Sebelum masuk dalam rangkaian acara, video produksi Muslimah Bangil untuk sambut Ramadhan memeriahkan acara ini. Ustadzah Ummu Halwa selaku host mengawali acara dan menyampaikan,"..Ramadhan telah tiba. Ramadhan adalah bulan yang selalu dinanti kehadirannya oleh umat Islam, karena di dalamnya banyak keistimewaan dan keberkahan. Salah satu amal ibadah yang sangat dianjurkan untuk ditunaikan selama bulan suci Ramadhan adalah menyibukkan diri dengan Al-Quran. Tak heran karena Ramadhan adalah bulan Al-Quran, bulan diturunkannya Al-Quran."


Acara inti dimulai dengan diawali perkenalan singkat dari Ummu Nadia. Selanjutnya beliau menyapa para peserta online acara k AQali ini."..Allah SWT. berfirman:"Bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan (permulaan) Al-Quran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang bathil).” (QS al-Baqarah [2]: 185)," ungkap Ummu Nadia mengawali pemaparannya.
"...Salah satu amal ibadah yang sangat dianjurkan untuk ditunaikan selama bulan suci Ramadhan adalah menyibukkan diri dengan Al-Quran..," lanjut beliau.


Selanjutnya Ummu Nadia mengajak peserta untuk memaknai kata sakinah yang menjadi kata kunci pertama temanya. "...Sakinah berasal dari kata sakana- yaskunu-sakinatan. al-waqaar, ath-thuma’ninah, dan al-mahabbah (ketenangan hati, ketentraman dan kenyamanan).." jelas Ummu Nadia.
Lalu kata kunci selanjutnya dalam tema bincang online yakni menyibukkan diri bersama Al Qur'an. "... amalan untuk menyibukkan diri meraih sakinah bersama Al Qur'an yakni: sibuk dalam membaca Al-Quran (QS Fathir [35]: 29-30), sibuk dalam mentadabburi Al-Quran (QS: Shad [38]: 29), sibuk dalam menghafalkan Al-Quran.(QS al-Ankabut [29]: 49), sibuk dalam mengamal Al-Quran. (QS al-An’am [6]: 155) dan sibuk dalam mengajarkan Al-Quran. Rasulullah SAW. bersabda, “Sebaik-baik kalian adalah yang mempelajari Al-Quran dan mengajarkannya.” (HR Bukhari)

"Semoga Allah membimbing kita kaum muslimin agar dapat menyibukkan diri dengan Al-Quran pada bulan Ramadhan ini dan pada sebelas bulan berikutnya serta istikamah dalam menyibukkan dengan Al-Quran hingga akhir hayat, sehingga layak disebut sebagai keluarga Allah SWT," pungkas Ummu Nadia
Acara dilanjutkan dengan tanya-jawab dan diakhiri dengan doa. [] rep. Ummu Fahima

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak