Anakku, Nikmatilah Proses



Oleh : Lilik Yani

Anakku, bisa berada di tempat belajar seindah ini adalah nikmat yang harus disyukuri. Tidak semua anak bisa memiliki kesempatan untuk belajar seperti yang kalian dapatkan. Di luar sana, banyak anak-anak yang pintar, tetapi dana tidak mencukupi. Sebaliknya, ada juga anak-anak orang kaya dengan dana berlimpah tapi tidak lolos seleksi. 

Syarat yang harus dipenuhi untuk bisa menikmati kuliah di Fakultas Kedokteran adalah kalian lolos seleksi test masuk dan memiliki dana cukup untuk membayar biaya perkuliahan, yang tentunya memerlukan dana yang tidak sedikit. 

Jika kalian sudah berada di kelas ini, berarti suatu karunia yang kalian harus syukuri. Bentuk syukur itu dengan cara kalian harus komitmen, bersungguh-sungguh untuk belajar dan mematuhi semua aturan yang ditegakkan di setiap bagian.
 
Ibu perhatikan dari biodata yang kalian serahkan di awal perkuliahan. Banyak dari kalian yang berasal dari luar pulau. Hampir seluruh Indonesia ada, asal kalian. Kalian juga banyak yang tuliskan, alasan masuk Fakultas Kedokteran karena di daerah kalian masih sedikit tenaga medis. Sehingga memotivasi kalian untuk memilih profesi mulia ini untuk bisa menolong masyarakat di daerah dan mau meningkatkan kwalitas kesehatan di daerah kalian.

Ibu senang, kalian memiliki cita-cita mulia. Tapi ingat, cita-cita muliamu itu tidak mudah diraih. Ketika teman-temanmu di bagian lain sudah lulus, kalian masih menambah beberapa tahun lagi untuk bisa lulus.

Intinya, ada proses sangat panjang dan melelahkan yang harus kalian lalui. Dan setiap station perjalanan itu tidaklah mudah, banyak sekali cobaan dan rintangan yang harus kalian hadapi. Semua itu adalah proses untuk mewujudkan impian mulia. 

Tapi kalian tidak perlu takut menghadapinya. Mantapkan niat muliamu, nikmati semua proses dengan penuh semangat dan hati senang. Suka atau tidak suka, jika jalan itu yang harus di lalui. Maksudnya, proses itu yang harus dihadapi, maka kalian jalani saja dengan hati gembira. Karena menjalani sesuatu dengan terpaksa itu tidak enak. Jadi lebih baik, nikmati saja prosesnya. 

Anakku, kalian tidak perlu bingung. Ada Allah yang siap menolong. Libatkan Allah dalam semua urusanmu. Setiap kesulitan, halangan, rintangan hadapilah dengan menyertakan Allah. Perbanyaklah berdoa, mohon pertolongan Allah, semoga diberi kekuatan dan kemudahan dalam semua urusan. 

Tetap bersemangat dan banyak sosialisasi dengan semua orang. Milikilah etika yang baik, jujur, amanah, sopan, rajin dan taati aturan. Perhatikan adab dalam belajar. Hormati gurumu, siapapun itu. Ilmu tidak akan bisa terserap dengan baik, jika kalian tidak menghormati guru. Perhatikan apa yang diajarkan guru. Jangan sekedar hadir secara fisik, sementara tanganmu main gadget dan pikiranmu berkelana ke mana-mana. 

Anakku, ingatlah! Orang tuamu menaruh harapan besar kepada kalian. Mereka bekerja keras untuk bisa mencukupi semua kebutuhanmu. Biaya hidup di kota besar seperti Surabaya ini, tidaklah murah. Apalagi biaya kuliah dan praktikum di Kedokteran, sangatlah mahal. Belum lagi orang tuamu masih memberikan kalian fasilitas kamar kost berAC agar kalian nyaman belajarnya. Untuk pengorbanan semua itu, maka kalian harus berupaya maksimal untuk membalasnya dengan prestasi yang bagus. 

Anakku,  jangan terlena dengan kehidupan kota yang serba gemerlap ini. Begitu menggiurkan ajakan teman untuk menikmati pesona kota. Tapi kembali ingatlah, amanah orang tuamu dan harapan dari masyarakat di daerahmu yang begitu besar penantiannya agar kalian menjadi dokter di sana. 

Pilihlah lingkungan pergaulan dan teman-teman yang bisa memberimu motivasi yang baik. Karena begitu besar godaan dari lingkungan, jika kita tidak memperkuat benteng diri.

Perbanyaklah doa supaya Allah selalu menjagamu dan mudahkan semua urusanmu. Jangan lupa mohon doa restu pada Ayah Bundamu di rumah, yang setiap detiknya selalu menitipkan keselamatanmu kepada Allah.

Anakku, maafkan Ibu jika banyak aturan pada kalian. Kalian jauh-jauh ke Surabaya untuk menimba ilmu. Meninggalkan orang-orang tercintamu. Maka jangan sia-siakan waktu, belajarlah sungguh-sungguh dan selalu menyertakan Allah dalam setiap urusan. Semoga kalian sukses menjadi dokter yang berguna buat umat dan senantiasa berlandaskan syariat Allah dalam setiap aktivitas hidupmu. 

Selamat belajar, selamat berjuang, selamat menikmati proses. Doa Ibu menyertai kalian yang jujur dan selalu bersemangat mewujudkan cita-cita mulia. Semoga kalian menjadi anak-anak kebanggaan negeri dan agamamu. 

Wallahu a'lam bisshawab. 


Surabaya, 12 November 2019


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak