Hijrahmu adalah Penentumu



Oleh : Aqila Tul Faqila

Mahasiswi Kampus Swasta Banjarmasin
Hijrah yang artinya berpindah dari suatu tempat ketempat yang baru (lain). Jika kita perhatikan arti hijrah itu sendiri kemudian kita kaitkan dengan perubahan diri manusia (sikap) kita mungkin bisa mengatakan orang tersebut sedang berhijrah. Ada yang salah ? tidak, betul seseorang yang berubah dari sikap ataupun tingkah laku yang tidak baik kemudian memerbaiki diri untuk lebih baik itu termasuk hijrah.
Kita bisa mengambil contoh dari perjalanan orang-orang terdahulu baik pada diri Rasulullah maupun para Sahabat beliau, yang mana Rasulullah dan para Sahabat beliau tidak sekedar hijrah akan tetapi beliau memeluk islam secara kaffah (menyeluruh) tanpa memilah milih aturan. Srebab hijrah bukanlah sesuatu yang sekedar berpindah saja akan tetapi menerapkan islam secara kaffah (menyeluruh).

Jika kita lihat perkembangan zaman yang semakin kesini semakin modern dimana perkembangan manusia (SDM) juga semakin bertambah, akan tetapi tak bisa dipungkiri angka kriminal juga ikut bertambah. Kenapa demikian ? itu disebbkan : 
1. Tuhan (Allah) bukan lagi prioritas kita
2. Karena manusianya itu sendiri
3. Lingkungan 
4. Keluarga dll.

Seiring berkembangnya zaman tanpa kita sadari kata hijrah semakin dikenal oleh orang banyak baik dari kalangan yang memang dasarnya agamis hingga kini mereka yang ketertinggalan. Jika kita lihat dari maraknya kalangan yang berhijrah kita juga dapat melihat bagaimana perkembangan dakwah itu, sebab secara tidak langsung kita dapat menyimpulkan orang-orang yang mengenal hijrah itu tak lain dan tak bukan kemungkinan besar itu didapatkan lewat dakwah.

Jika kita lihat penomena hijrah sekarang semakin banyak sampai pada kalangan artis itu menandakan bahwasanya ajaran islam semakin berkembang dan itu juga merupakan tanda dimana kemenangan islam itu  benar-benar akan segera kita rasakan, sebagaimana yang dijanjikan Rasulullah bahwasanya akan ada masa dimana masa kekhilafahan itu akan kembali tegak.

Dimana pada masa  kekhilafahan ituah kita akan merasakan dimana kita akan diatur dengan aturan yang benar tidak sama seperti pada apa yang kita rasakan sekarang yang diatur oleh sistem kufur. 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak