Tabungan Qurban




Oleh : Lilik Yani

Bulan Dzulhijjah 1440 H
Hari Raya Idul Adha
Saatnya berqurban
Amalan yang dicintai Allah
Semua berhak mendapatkannya

Hari Raya Qurban
Sudahkah menunaikan?
Nikmat dan karunia Allah berlimpah
Tak sanggup kita menghitungnya
Jika Allah perintah kita berqurban
Apa jawaban yang kita berikan?

Yaa Allah biarlah qurban buat yang mampu saja
Kebutuhan kami masih banyak
Kami masih repot membayar sekolah anak
Ahh..terlalu banyak alasanmu!

Hari Raya Qurban
Apa yang akan kita korbankan?
Jika Nabi Ibrahim disuruh sembelih Ismail anak kesayangan
Bagaimana jika perintah itu buat kita?
Ahh..pasti kita akan menolak dengan keras
Tega amat yaa Allah, anak kok disuruh menyembelih

Saudaraku, Allah tak mungkin mendzalimi hamba-Nya
Allah hanya ingin menguji keimanan hamba-Nya
Terbukti..Nabi Ibrahim lulus memuaskan
Bagaimana dengan kita?

Allah hanya menyuruh kita sembelih hewan ternak
Jika tak mampu sapi boleh kambing
Berapa harga kambing sekarang?
Beberapa yayasan patok harga 2 jutaan
Sanggupkah kalian?

Jika tak sanggup sekaligus
Buatlah Tabungan Qurban
Cara sederhana saja
Siapkan kaleng bekas, tulislah
"Tabungan Qurban"
Tancapkan niat dan komitmen kuat di hatimu
Seribu, dua ribu, lima ribu
Istiqomah masukkan ke kaleng tabungan qurbanmu

Jika kalian mau qurban kambing seharga 2,5 juta
Sisihkan sekitar 7 ribu sehari
Jika kalian mau qurban kambing seharga 3 juta
Sisihkan sekitar 8 ribu sehari
Tidak berat kan?

Yang dibutuhkan adalah kemauan kuat
Semua orang bisa asal ada kemauan
Tidak percaya? 
Coba lakukan.

Jangan sepelekan uang receh
Masukkan saja ke dalam kalengmu
Biarkan keping recehan itu bertumpuk
Bersama gulungan uang kertas ribuan
Biarkan saja mereka bercengkrama di dalam kaleng tabunganmu
Setiap hari

Ketika sudah setahun
Saatnya datang bulan qurban
Buka kaleng tabunganmu
Apa yang kalian saksikan?
Gulungan uang kertas menjulang
Dan uang recehmu menggunung
Lalu hitunglah.

Ketika kalian istiqomah mengisi tabungan 
Dari menghemat uang jajan
Atau pos-pos tak diperlukan
Kalian akan terperanjat bahagia 
dan sujud syukur karenanya

Alhamdulillah yaa Allah
InsyaAllah kami bisa berqurban
Secara Istiqomah setiap tahunnya
Meneladani pengorbanan keluarga Nabi Ibrahim
Bentuk syukur atas berlimpahnya karunia Allah
Karena kami ingin meraih cinta-Mu
Dan Ridlo-Mu semata

Saudaraku, masih adakah alasan untuk menunda?
Setiap tahun alasan sama
Kebutuhan hidup masih banyak
Dan sejuta alasan keluar dari lisan

Saudaraku, jadikan itu sebagai upaya
Kaleng tabungan Qurban
Dari uang-uang penghematan keperluan kurang manfaat
Pandailah manage pengeluaran
Demi laksanakan amalan mulia

Berqurban di bulan dzulhijjah
Berqurban untuk meraih cinta Allah
Berqurban untuk mengejar Ridlo-Nya
Agar diri menjadi lebih baik
Lebih taat dan tunduk
Hingga keberkahan turun ke negeri tercinta 

Surabaya, 12 Agustus 2019


#TabunganQurban
#IstiqomahBerqurban
#HariTasyrik

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak