Re-charge Semangat Nulismu!



Oleh: Irwansyah


"Jika seseorang meninggal dunia, maka terputuslah amalannya kecuali tiga perkara: sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat, dan doa anak yang saleh" (HR. Muslim)


Mungkin hadist tersebut bukanlah hal yang asing di telinga kita. Dalam hadist itu telah disebutkan ada tiga perkara amalan yang tidak terputus, salah satunya yaitu ilmu yang bermanfaat.


Ilmu yang bermanfaat bisa kita sebarkan melalui tulisan. Semakin banyak yang membaca dan terinpirasi oleh tulisan kita, maka pahala akan terus mengalir. Ini akan menjadi pemberat amalan kebaikan kita di akhirat kelak. Peluang untuk membuka pintu surga semakin luas.

Pokoknya gak ada ruginya deh jika kita senantiasa menulis tentang kebaikan. Insya Allah.


Menggeluti dunia tulis-menulis itu bukanlah perkara mudah. Tapi juga bukan perkara yang susah. Yang terkadang menjadi masalah itu ketika faktor malas dan semangat lemah mengkristal dalam diri seorang penulis.


Adalah hal yang wajar jika malas dan melemahnya semangat menulis itu datang menjangkiti diri seorang penulis. Namun, yang salah bila hal tersebut dipelihara. Solusinya, lawan rasa malas. Cas kembali semangat yang lemah itu. Agar energi menulis kembali full. Caranya:


1. Ingat tujuan, target, dan cita-cita awal, mengapa kita menulis.

2. Buka buku lalu baca. Hal ini akan menambah wawasan. Semakin luas wawasan, semakin banyak ide untuk mengembangkan tulisan.

3. Jangan tunda. Segera angkat pena. Latihan lagi. Menulis lagi.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak