Ramadhan yang Ku Rindu


Oleh : Lilik Yani


Duhai Ramadhan, bagaimana kabarmu hari ini? 

Hampir sebelas bulan aku menunggu kehadiranmu kembali

Setapak demi setapak hari-hari kujalani

Hingga aroma harummu sudah tercium lagi dari sini


Ramadhanku, maafkan aku jika dahulu kurang mempedulikanmu

Jauh hari menunggu-nunggu kehadiranmu

Saat kau hadir dengan membawa sejuta pesonamu

Justru kutinggalkan kau berjalan sendiri tanpa amal baru


Ramadhanku, engkau hadiah istimewa dari Rabb-ku

Untuk umat Rasulullah saw yang dirindu

Agar kami mengisi amal kebaikan di setiap detikmu 

Sayang, banyak dari kami yang tak paham, hingga mengabaikanmu


Ramadhanku, betapa Allah sangat mencintai hamba-Nya

Diberikan hadiah istimewa berupa bulan mulia

Allah mudahkan umat beribadah di dalamnya

Hingga setan-setan pun dipenjara


Pahala diobral sebanyak-banyaknya

Hanya untuk hamba yang bernama manusia

Karena Allah ingin semua hamba-Nya selamat dari siksa

Maka Allah-pun menutup rapat-rapat pintu neraka


Duhai Ramadhanku, kini ku merindukanmu

Berharap bisa mengisi setiap detikmu

Dengan amalan kebaikan bersamamu

Karena tak mau menyesal lagi seperti dulu


Ramadhanku,sungguh berkahmu luar biasa

Pahala amal kebaikan dijadikan berlipat ganda

Agar umat manusia saling berlomba 

Mengumpulkan pundi-pundi pahala

Dalam jumlah sebanyak-banyaknya


Allah begitu sayang hamba-Nya

Saat Ramadhan pintu maaf dibuka selebar-lebarnya

Hingga seluruh dosa bisa terhapus semuanya

Asalkan hamba-Nya melakukan taubatan nasuha

Dan memohon ampunan dengan sesungguhnya


Hingga yang tersisa hanyalah berkah dan ridlo-Nya

Pintu surga dibuka selebar-lebarnya

Agar seluruh hamba bisa masuk dengan leluasa

Lalu hamba tercinta dipersilahkan menikmati seluruh fasilitasnya


Tapi sayang, masih banyak manusia yang tak memahaminya

Hingga Ramadhan dibiarkan lewat tanpa amal kebaikan di dalamnya

Mereka suka menunda-nunda

Mengira bisa bertemu lagi dengan Ramadhan selanjutnya

Ahh, siapa yang bisa menjaminnya?


Saudara muslimku dimanapun berada

Mari saling mendoakan dalam kebaikan

Semoga Allah masih mengijinkan kita semua

Bisa bertemu bulan Ramadhan penuh berkah

Dan kita bisa mengisi setiap detiknya

Hanya dengan amal kebaikan dan taqwa

InsyaaAllah



Surabaya, 2  Mei 2019


#RamadhanBulanBerkah

#RamadhanYangKuRindukan

#MesraBersamaRamadhan01


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak