oleh Fenti Amelia (Member Penulis Ideologis)
Menjalani kehidupan bukan seperti air mengalir, tapi ada arah dan tujuan yang pasti. Sebagai seorang hamba ALLAH maka tujuan hidup seorang muslim adalah beribadah kepada allah. Dunia hanyalah ladang tempat menyemai benih-benih kebaikan yang akan kita panen di akhirat kelak.
Ketika nyawa tidak lagi di kandung badan hanya amallah yang akan menemani dan menyelamatkan dihari penghisapan. Amal jariyah, salah satu amalan yang menjadi incaran, karena akan terus memberikan pahala walaupun kita sudah tiada.
Perubahan arah informasi yang cenderung berkiblat pada apa yang diperbincangkan media sosial menunjukkan bahwa media sosial tengah menjadi leader dalam lalu lintas informasi era millenial saat ini. Kecenderungan ini dimanfaatkan oleh para pembenci Islam untuk membangun opini negatif dan menyudutkan Islam. Jika kita diam, maka mereka menang dan Islam tersudutkan. Maka, harus ada upaya untuk membendung opini negatif ini dan mensyiarkan Islam ke seluruh dunia.
Peran inilah yang bisa kita ambil dan menjadi amal jariyah untuk kita. Menyampaikan kebenaran lewat tulisan dan menyibak tabir kebohongan lewat kata. Semoga menjadi media penyampai hidayah bagi masyarakat dan amal jariyah bagi kita. Amalan yang akan terus mengalir walau kita telah tiada.
Saatnya kita mengambil peran dan membangun opini Islam lewat tulisan.
Kalau bukan kita, siapa lagi?