Oleh: Miya Ummu Akmal
Seorang hamba dikatakan takut kepada Allah jika dia tidak pernah melanggar perintah Allah . Dia senantiasa menjalankan semua aturan Allah . Meskipun suka atau tidak suka perkara benar dan salah senantiasa dikembalikan kepada Allah SWT. Itulah sifat hamba yang takut kepada Allah .
Jika posisi dia sebagai pemimpin suatu negeri berarti dia dikatakan takut kepada Allah jika menerapkan semua aturan Allah dalam segala aspek kehidupan. Karena kita faham Allah sebagai Al Khaliq juga sebagai pengatur. Yang memberikan seperangkat aturan kehidupan agar dunia beserta isinya senantiasa dalam kondisi baik dan tidak muncul permasalahan. Aturan pencipta pastinya aturan yang terbaik untuk ciptaannya.
Oleh karenanya mengapa kita mesti ragu untuk menerapkan semua aturan sang pencipta jagad raya, yakni Allah SWT?
Pemimpin yang takut kepada Allah juga haruslah memiliki sifat-sifat adil, senantiasa berhati-hati ketika membuat kebijakan, takut mendzalimi rakyatnya. Tidak ada yang dia takuti selain Allah, termasuk para capital (pemilik modal).
Pemimpin yang mengaku takut kepada Allah harusnya tidak hanya diucapkan di bibir saja, tapi diaplikasikan dalam ranah kehidupan. Buktinya dia akan mau menerapkan semua aturan Allah dalam seluruh aspek kehidupan.
Didalam debat kedua bersama penantangnya, Capres jokowi menegaskan butuh keberanian dan ketegasan dalam mengelola Negara indonesia. Jokowi menekankan tidak ada yang ditakutinya kecuali Allah SWT.(sinarharapan.co,17/02/2019)
Dia mengatakan:“kita ingin Negara ini semakin baik dan saya akan pergunakan seluruh tenaga yang saya miliki, kewenangan yang saya miliki, tidak ada yang saya takuti untuk kepentingan nasional, rakyat, bangsa Negara. Tidak ada yang saya takuti kecuali Allah SWT untuk indonesia maju”.
Sebagai warga negara kita harus cerdas. Kita bisa mengamati fakta yang ada selama ini. Jika ormas yang getol memperjuangkan diterapkannya islam saja diberangus, ulama pejuang syariah dan khilafah dikriminalisasi lantas apakah pemimpin yang seperti itu bisa dikategorikan takut kepada Allah ???
Pilpres sudah di depan mata, adakah calon pemimpin yang benar-benar takut kepada Allah ?Jika ada, itulah yang layak untuk dipilih sehingga diharapkan bisa membawa perubahan untuk indonesia menjadi lebih baik dengan menerapkan semua aturan dari sang pencipta yakni Allah SWT. Hanya Allah yang ditakuti, sehingga membuahkan sifat yang amanah ketika memimpin. Bukan karena pencitraan tapi hasil dari ketakutannya kepada Allah .
Wallaahu a’lam bi as showab