Selamatkan Remaja dari Jerat Zina

Oleh : Rindoe Arrayah


       Sungguh semakin tak terkira perilaku bebas para remaja. Seolah sudah hilang urat malunya. Bagaimana tidak? Zina menjadi aktifitas yang sudah biasa dalam kehidupan mereka. Astaghfirullah...!


Direktur Perkumpulan Keluarga Berencana (PKBI) Lampung, Dwi Hafsah Handayani, mengungkapkan temuan mengejutkan. Ia menemukan 12 siswi hamil di satu SMP. Dan itu merata terjadi di kelas VII, VIII, IX. Hafsah pun menyampaikan, ia pernah melakukan survei ke apotek di sekitar kampus dan daerah kos-kosan. Dari survei tersebut diketahui ada sekitar 100 kondom terjual dalam satu bulan (Tribunnews, 2/10/18).


Salah satu SMP Negeri di Cikarang Selatan mendapat temuan terkait tindakan asusila melalui grup aplikasi percakapan WhatsApp (WA) di salah satu telepon genggam (handphone) milik siswanya.


Kasus ini terbongkar saat pihak sekolah

merazia handphone milik siswa. Awalnya siswa yang kedapatan membawa handphone tidak mau membukanya, hingga akhirnya grup WA siswa yang berisi konten porno itu terbongkar.


Grup WA bernama "All Stars" itu beranggotakan 24 siswa dan siswi kelas IX dari berbagai kelas. Grup ini berisi percakapan tidak senonoh, berbagai video porno hingga ajakan berbuat asusila dan tawuran (Dakta.com, 5/10/18).


Berdasarkan data yang ada di atas tersebut, kita perlu waspada dengan penghancuran generasi yang tiada henti dilakukan oleh orang-orang kafir terhadap kaum muslimin. Para remaja muslim sudah sangat jauh gaya hidupnya dari nuansa Islam. Mereka bebas bergaul tanpa batas.


Perilaku bebas gaul mereka tidak bisa dilepaskan dengan sistem kehidupan kapitalis-sekuleris yang hanya mengejar kebahagiaan tanpa memikirkan jika yang dilakukan terkategori pada kemaksiatan. Oleh karena itu, aktifitas zina menjadi sesuatu yang biasa bagi para remaja tanpa mempedulikan efek buruknya.


Zina adalah salah satu besar dalam pandangan Islam. Bahkan, sekedar mendekati zina pun dilarang, seperti berkhalwat (berdua-duaan laki-laki dan perempuan dewasa tanpa mahram), dsb. Allah SWT berfirman dalam QS. Al-Isra' ayat 32 yang artinya, "Janganlah kalian mendekati zina. Sungguh zina itu adalah perbuatan yang keji dan jalan yang buruk."


Hanya ada satu solusi untuk menyelamatkan  remaja dari jerat zina, yaitu dengan diterapkannya syariat Islam secara kaffah, agar kehidupan dan kehormatan manusia akan terlindungi.


Wallahu'alam

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak