Sedekah Yang Paling Mudah

Oleh: Minah Mahabbah 

(Penulis Motivasi)


Sedekah tidak hanya harta berupa benda atau uang. Tetapi ada sedekah yang paling mudah yaitu Senyum. dengan senyum ikhlas akan bernilai ibadah. Karenanya, tersenyumlah jika bertemu dengan saudara maupun sahabat kita, ini merupakan sedekah yang paling mudah.

 

“Senyummu dihadapan saudaramu adalah sedekah”(HR. Tirmidzi). Hanya dengan senyum saja kita akan dapat mendapatkan pahala. yang penting senyummnya dengan keikhlasan.


 So, kalau bertemu dengan sahabatmu tersenyumlah, karena senyum itu mudah bahkan tidak perlu tenaga untuk memancarkan senyum. 


 Jika kamu bertemu dengan saudara atau sahabatmu, tampakkanlah wajah yang berseri-seri.  Janganlah meremehkan kebaikan sedikit pun, walau sekedar bertemu dengan saudaramu dengan wajah yang berseri-seri (HR. Muslim).


Wajah yang selalu dihiasi oleh senyum manis meski terkadang kita merasa sakit dan derita. Tapi tetap bersabar dan tersenyum. Berusaha untuk senantiasa tersenyum setiap bertemu dengan saudara atau sahabat, walaupun terkadang mempunyai segudang masalah. Namun kita sadar bahwa itu adalah sesuatu yang membuat hidup kita berwarna dan mendewasakan. Hingga kita menikmati dan bersyukur atas itu semua karena sadar bahwa kita ini hanyalah milik Allah.


Oleh karena itu, yuk selalu pancarkan senyum, wajah yang berseri-seri dan ceria dihadapan sahabatmu. Niatkan ikhlas hanya kerana Allah. Oke !!!

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak