Proyek Besar Perubahan Secara Fundamental


Oleh: SukmaOkt 

(Pelajar, Aktivis Muda) 


Dakwah memperbaiki aqidah umat secara fundamental adalah tugas bagi seorang muslim; adalah proyek besar yang diperintahkan oleh Allah SWT.


Tatkala kau diasingkan karena dakwah yang kau sampaikan, maka beruntunglah. Sebagaimana sabda Rasulullah.


Dari Abu Hurairah, Rasulullah salallahu‘alaihi wa sallam bersabda:


“Islam datang dalam keadaan yang asing, akan kembali pula dalam keadaan asing. Sungguh beruntungnlah orang yang asing” (HR. Muslim)


Makadari itu, jangan takut menjadi orang yang terasing karena kau menyampaikan kebenaran; jangan takut menjadi orang yang terasing karena kau memperbaiki kondisi masyarakat dan sistem yang rusak.


Kau hebat jikalau kau mampu mengemban proyek besar ini. Di saat kebanyakan orang disibukkan dengan urusan dunia dan urusan pribadinya masing-masing dan kau sibuk memikirkan masa depan umat. Masyaaallah. 


Jika kau menyia-nyiakan proyek besar ini. Sungguh, kau benar-benar merugi; sungguh, kau benar-benar kejam pada lingkungan disekitarmu ini. Padahal, dilingkunganmu banyak sekali kemaksiatan yang tak terkendali.


Jika kau tak mengemban proyek besar ini, lantas siapa yang akan membimbing masyarakat dilingkunganmu agar menjadi lebih baik sebagaimana yang disampaikan Allah?


Bukankah telah Allah perintahkan kau sebagai seorang muslim untuk menyeru kepada yang ma'ruf dan mencegah dari yang mungkar?


Maka laksanakanlah perintah itu, jadilah umat terbaik yang hebat dan kuat walau harus dihadapkan dengan masalah besar. Sungguh, kasih sayang Allah akan lebih besar dibanding masalah yang kau hadapi ketika melaksanakan proyek besar ini.


Teguhkan hati, buang semua ego demi proyek besar ini; demi umat; demi bangkit kembalinya islam dimuka bumi ini.


Kau harus ingat, kau hidup bukan hanya untuk mencari ketenangan diri sendiri, tetapi untuk meneruskan perjuangan Islam yang Rosulullah dan sahabatnya lakukan.


Sekali lagi, kau benar-benar beruntung jikalau hidupmu dihabiskan untuk memperjuangkan islam tanpa kenal lelah.


Allahuakbar. 


Wallahu 'alam

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak